Jumat, 07 Agustus 2015

Pengalaman Menggunakan Fasilitas BPJS Pasca Operasi dan Rawat Inap




Pagi hari setelah saya di operasi, saya di kontrol oleh dokter piket. Kemudian saya di nyatakan bagus dalam hal perban, tensi dan lain-lain. Saya pun kurang paham apa saja yang di periksa.
Paginya saya mendapat sarapan bubur ayam. Ntah lapar atau memang suka, saya lahap sekali menghabiskan bubur ayam tersebut. Kemudian siangnya saya mendapatkan menu sayur rebus dan rawon. Wah, istimewa sekali saya pikir.
Sekitar pukul 14.00, saya di kontrol lagi untuk yang kedua. Saya di putuskan boleh pulang.
Karena lama menunggu, sekitar pukul 15.30 saya menemui perawat. Saya tanyakan bagaimana kelanjutannya. Kebetulan perawat tersebut mendapat telepon bahwa saya di minta untuk ke kasir untuk menyelesaikan urusan keuangan. Langsung saja saya ke kasir. Oiya, sebelumnya infus saya di lepas terlebih dahulu.
Setiba di kasir, saya di minta untuk menandatangani berkas BPJS. Ingat, hanya menandatangani saja, tidak ada bayar sepeserpun. Alhamdulillah sekali.
Kemudian saya kembali ke ruang perawat untuk menunggu obat yang akan saya bawa pulang.
Taraaaa..... saya akhirnya pulang ke rumah.